BLORA.SUARAMERDEKA.COM - Usai menang atas Kanada dengan skor 3-1 di pekan ketiga Volleyball Nations League (VNL) 2022 putra Selasa (5/7/2022), Argentina naik ke posisi 10 klasemen.
Diketahui, pada pertandingan yang ditayangkan OChannel dan live streaming di Vidio tersebut berakhir untuk kemenangan Argentina dengan skor 25-21, 23-25, 25-21, 25-23.
Pertandingan berjalan seru, karena kekuatan kedua tim bisa dibilang cukup berimbang. Set pertama Argentina berhasil unggul 25-21.
Pada set kedua, giliran Kanada yang berbalik unggul. Kanada bangkit dan mengakhiri set kedua dengan skor 25-23. Kedudukan imbang 1-1 untuk kedua tim.
Tidak ingin kembali kecolongan, pada set ketiga Argentina kembali memberikan perlawanan dan berhasil unggul 25-21.
Set keempat menjadi set terakhir pada pertandingan ini karena Argentina berhasil unggul dan menutup laga dengan skor 25-23.
Kanada pun kalah 1-3 dari Argentina di laga pertama pekan ketiga ini.
Kini, Argentina berada di peringkat 10 klasemen sementara Volleyball Nations League Putra 2022 dengan koleksi 11 poin dari 9 pertandingan.
Sedangkan Kanada, berada di peringkat 14 dengan koleksi 6 poin dari 9 pertandingan. Cuplikan pertandingan kedua tim bisa Anda saksikan dalam video di atas.
Klasemen Volleyball Nations League (VNL) 2022 putra Rabu 6 Juli 2022:
1. Italy 22
2. Poland 22
3. France 21
4. United States 20
5. Japan 18
6. Brazil 15
7. Netherlands 14
8. Iran 14
9. Serbia 11
10. Argentina 11
11. Slovenia 9
12. Germany 7
13. China 6
14. Canada 6
15. Bulgaria 6
16. Australia 2
Salam olahraga.***
Artikel Terkait
Daftar Nama Top Skor VNL 2022 Putri, Menuju Perempat Final, Ada Britt Herbots dan Zehra Gunes
Jadwal Perempat Final VNL 2022 Putri: Ada Brazil vs Jepang dan Turki vs Thailand
Jadwal Tayang VNL 2022 5-11 Juli di TV O Channel dan Vidio
Update Top Skor Volleyball Nations League (VNL) 2022 Putri Rabu 6 Juli 2022, Peringkat Si Cantik Zehra Gunes