Bikin Kejutan! Bilqis Prasista Tumbangkan Ranking 1 Dunia Akane Yamaguchi

- Rabu, 11 Mei 2022 | 18:33 WIB
Bilqis Prasista Tumbangkan Ranking 1 Dunia Akane Yamaguchi
Bilqis Prasista Tumbangkan Ranking 1 Dunia Akane Yamaguchi

BLORA.SUARAMERDEKA.COM - Membuat kejuat, atlet bulu tangkis wakil Indonesia Bilqis Prasista yang merupakan Pemain Tunggal putri Indonesia membuat kejutan dengan menumbangkan Wakil Jepang, Akane Yamaguchi dalam Piala Uber 2022.

Kemenangan itu membuat Indonesia unggul 1-0 atas Jepang untuk sementara di Grup A Piala Uber 2022.

Pertandingan tersebut dilangsungkan di Impact Arena, Bangkok, Rabu (11/5/2022) pagi WIB.

Baca Juga: Seorang Wartawan Tewas Saat Sedang Meliput Berita di Tepi Barat Israel

Bilqis tampak tampil dengan luar biasa sejak menit pertama.

Bilqis Prasista yang sukses hancurkan pemain top dunia di Piala Uber 2022.

Bilqis Prasista belakangan ini menjadi perbincangan publik usai aksi permainannya yang bisa mengalahkan pemain papan atas.

Baca Juga: Deddy Corbuzier Meminta Maaf dan Memberi Klarifikasi Atas Video Podcast Ragil Mahardika

Pada babak pengisihan Grup A, Bilqis Prasista berhasil menyingkirkan tunggal putri unggulan Jepang, Akane Yamaguchi yang kini diketahui merupakan pemain no 1 dunia.

Sedangkan Bilqis Prasista diketahui memiliki ranking 333 di dunia.

Baca Juga: PBESI Beroptimis Bahwa Kontingen Muda Indonesia Bisa Membawa Medali Emas di SEAGAMES Hanoi Vietnam

Akan tetapi Bilqis berhasil menyelesaikan pertandingan di dua babak, dengan skor 21-19 di gim pertama dan skor yang sama di gim kedua.

Bilqis Prasista yang masih terbilang sangat muda yakni berusia 19 tahun ini ternyata digadang-gadang menjadi The Next Susi Susanti.

Editor: Tiko Septianto

Tags

Terkini

X