27 Januari 2022 Diperingati Hari Peringatan Holocaust International, Begini Sejarah Singkatnya

- Kamis, 27 Januari 2022 | 09:51 WIB
The holocaust memorial is the reminder that the genocide of Jews is real and an important part of world's history. (Commons Wikimedia/Mary-Grace Blaha Schexnayder)
The holocaust memorial is the reminder that the genocide of Jews is real and an important part of world's history. (Commons Wikimedia/Mary-Grace Blaha Schexnayder)

BLORA.SUARAMERDEKA.COM - Tanggal 27 Januari 2022 diperingati sebagai hari apa? Ada Hari Peringatan Holocaust International.

Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) menetapkan tanggal 27 Januari sebagai Hari Peringatan Holocaust Internasional pada tahun 2005.

Ditetapkannya Hari Peringatan Holocaust International adalah sebagai wujud untuk mengenang para korban Holocaust.

Holocaust sendiri adalah peristiwa pembantaian jutaan warga Yahudi oleh tentara Nazi.

Baca Juga: Harga Emas Antam Hari Ini, Kamis 27 Januari 2022, Berikut Rinciannya

Seperti diketahui, Nazi Nazi merupakan pasukan Jerman dengan pimpinannya yang terkenal yakni Adolf Hitler.

Pada saat Perang Dunia II, Tentara Merah tiba di kamp konsentrasi Auschwitz-Birkenau di Polandia dan menemukan kamp konsentrasi Nazi di mana setidaknya 1-5 juta orang dibunuh.

Peringatan ini dilakukan dengan melaksanakan upacara dan melakukan kegiatan di Markas Besar PBB di New York dan di kantor-kantor PBB di seluruh dunia.

PBB mendesak setiap negara anggota untuk menghormati enam juta korban Yahudi Holocaust dan jutaan korban Nazisme lainnya.

Baca Juga: Syekh Ali Jaber Ijazahkan Bacaan Dzikir untuk Segala Hajat, Mudah dan Jitu!

PBB juga mengajak setiap negara anggota lainnya untuk mengembangkan program pendidikan dalam membantu mencegah genosida di masa depan.

Langkah PBB ini bertujuan untuk melawan anti semitisme, rasisme, dan bentuk-bentuk intoleransi lainnya yang terjadi di seluruh dunia.

Hari Peringatan Holocaust International memiliki tema-tema khusus sejak peringatannya di tahun 2010.

Khusus untuk tahun 2022 ini, PBB meneteapkan Hari Peringatan Holocaust International dengan tema "Memori, Martabat, dan Keadilan."

Halaman:

Editor: Bondan Nugrahanto

Sumber: Berbagai Sumber

Tags

Artikel Terkait

Terkini

X