BLORA.SUARAMERDEKA.COM - Atta Halilitar Youtuber sekaligus suami dari Aurel ini tiba ke Gedung Bareskrim Polri untuk diminta pemeriksaan.
Diduga mendapat panggilan dari Bareskrim, lantaran Atta mendapatkan hadiah tas Dior oleh Doni Salmanan yang saat ini menjadi tersangka kasus penipuan investasi Quotex.
Dikutip langsung dari PMJNews, Atta telah tiba di Gedung Bareskrim Polri pada Kamis 17 Maret 2022 pukul 13.15 WIB dengan tim kuasa hukumnya.
Baca Juga: Tak Kooperatif, Indra Kenz Hilangkan Bukti Kasus Binomo
Atta yang hadir di Gedung Bareskrim menggunakan jaket boomber bewarna hitam dan kaos hitam turun dengan menggunakan mobil Aplhardnya.
Atta mengatakan, tas Dior yang dihadiahkan oleh Doni Salmanan itu merupakan kado ulang tahun.
"Ya kembali lagi, yang penting kita ikut semua aturan. Itu tas ulang tahun, saya kan ulang tahun banyak yang kasih hadiah," ujar Atta.
Baca Juga: Ramai Vaksin di Malam Hari, Polres Tambora Bagikan Minyak Goreng Gratis
Baca Juga: Terungkap! DJ Cantik Berinisial CD Tertangkap Terjerat Narkoba
Pemberian tas mewah Dior oleh Doni Salmanan itu akan dibawa dalam agenda pemriksaan.
Atta enggan menunjukkan bagaimana kondisi dari tas Dior itu.
"Tas nya masih ada mereknya, dibawa. Jangan (dilihat) biar nanti penyidik aja yang lihat," tutup Atta.
Artikel Terkait
Intip Video Doni Salmanan Sebelum Terjerat Kasus Penipuan
CRAZY RICH Bodong Doni Salmanan Meminta Maaf Kepada Seluruh Rakyat Indonesia, Begini Respon Sang Istri
Dinan Fajrina Telah Diperiksa Polisi Selama 12 Jam Terkait Kasus Quotex Doni Salmanan
Rizky Febian Penuhi Panggilan Polisi Terkait Kasus Doni Salmanan
Terseret Kasus Terkait Uang Doni Salmanan, Rizky Febian: Saya Menggunakannya Untuk Donasi