Berdonasi Sebesar Rp1,1 Miliar, Suga BTS: Semoga Dapat Membantu Korban Kebakaran

- Kamis, 10 Maret 2022 | 10:05 WIB
SUGA BTS
SUGA BTS

BLORA.SUARAMERDEKA.COM - Pada Jumat, 4 Maret kemarin terjadi kebakaran hutan hebat di kota yang berdekatan dengan tepi laut Uljin, Provinsi Gyeongsang Utara.

Kebakaran tersebut menjalar hingga ke Samcheok, Provinsi Gangwon hingga ke seluruh kota di dekat pesisir timur di antaranya Donghae dan Gangneung.

Seperti dikutip dari laman situs hops.id, salah satu member BTS, Suga mendonasikan sebagian penghasilannya sebagai perayaan ulang tahunnya pada 9 Maret kemarin.

Hal tersebut dikonfirmasi langsung oleh Sekretaris Jenderal Hope Bridge Association of The National Disaster Relief, Kim Jung Hee.

Baca Juga: 10 Maret Hari Persatuan Artis Film Indonesia (PARFI), Turut Menyumbangkan Dharma Bakti Disetiap Langkahnya

“Saya berharap donasi ini dapat digunakan untuk warga menderita akibat kebakaran hutan,” ucap Suga dikutip dari Hops.ID.

Kim Jung Hee sangat berterimakasih atas sumbangan yang telah dilakukan personel BTS itu.

“Dengan hangatnya hati Suga, anggota dari artis global BTS, dan para penggemar mereka, kami akan melakukan terbaik untuk mendukung para korban kebakaran, sehingga mereka bisa bangkit kembali,” ujar Kim.

Suga BTS menyumbangkan sebagian hartanya senilai Rp1,1 miliar guna membantu seluruh korban yang terkena dampak dari kebakaran hutan.

Baca Juga: Ingin Tetap Sehat dan Bugar? Hindari Makanan Ini Saat Sarapan

Pada hari ulangtahunnya 2021 kemarin, personel BTS ini juga melakukan donasi dengan nilai yang sama terhadap pasien kanker anak.

Mengikuti jejak Suga BTS, artis papan atas Korea Selatan seperti Lee Jong Suk, Yoo Jae Suk, Shin Min Ah, IU, Kim Go Eun, Kim Hye Soo, Park Min Young, Song Kang Ho, Hyeri Girl's Day, Lee Byung Hun, dan juga Kim Hee Sun turut memberikan sumbangan untuk membantu korban kebakaran hutan.

Kim Hee Sun bahkan mendonasikan sebesar 100 juta won untuk Palang Merah Nasional Korea guna membantu seluruh korban yang terdampak kebakaran hutan.

Baca Juga: Ingin Laptop Tetap Awet? Jangan Lakukan 4 Hal Ini

Halaman:

Editor: Joko Susanto

Tags

Artikel Terkait

Terkini

Daftar Film Korea Teromantis 2023

Rabu, 15 Maret 2023 | 13:18 WIB
X