BLORA.SUARAMERDEKA.COM - Pesinetron Cassandra Angelie bicara blak-blakan kerap menerima perlakuan tak senonoh dari warganet.
Dia mengungkapkan hal tersebut saat menjadi bintang tamu podcast Lingga Ferdyan di YouTube.
"Ada DM (direct messages) kirim foto-foto itu (anu pria), sangat menjjikan. Aku enggak suka," kata Cassandra Angelie, dikutip pada Rabu (5/1/2022).
Pemain sinetron Ikatan Cinta itu mengaku langsung memblokir akun Instagram yang melecehkan dirinya.
Baca Juga: Berikut Kunci jawaban Buku Tematik Tema 6 Kelas 3 SD Subtema 4 Pembelajaran 3 Halaman 169 sampai 174
"Ada sepuluh akun (Instagram) sering kirim begituan," beber Cassandra.
Dia juga mengaku sering diajak pergi ke kelab malam dan diminta menemani cowok ke hotel.
"Banyak komentar yang nakal-nakal. Misalnya 'nge-room yuk', gitulah," bebernya.
Baca Juga: Profil Lengkap Pacar Pratama Arhan Pemain Timnas Asal Blora, Nama dan Akun Instagram
Cassandra Angelie kini telah ditetapkan sebagai tersangka kasus dugaan prostitusi.
Ia ditangkap saat sedang melayani tamu pria hidung belang di sebuah hotel mewah di Jakarta.***
Artikel Terkait
Berikut Ini Profil dan Biodata Laura Anna, Selebgram yang Meninggal Usai Lumpuh karena Kecelakaan
Profil dan Biodata Lengkap Cassandra Angelie yang Tersangkut Kasus Prostitusi, Agama, Akun Instagram dan Usia
Profil dan Biodata Rio Ramadhan, Selebgram Mantan Kekasih Kekeyi yang Dikabarkan Meninggal Dunia