AirAsia Group Telah Meresmikan Layanan Pesan Antar Makanan Milik Mereka

- Jumat, 11 Maret 2022 | 06:17 WIB
AirAsia Group Telah Meresmikan Layanan Pesan Antar Makanan Milik Mereka
AirAsia Group Telah Meresmikan Layanan Pesan Antar Makanan Milik Mereka

BLORA.SUARAMERDEKA.COM - Salah satu industri maskapai penerbangan Indonesia, AirAsia Group mengumumkan layanan baru mereka.

Layanan tersebut merupakan pesan antar makanan online yang bernama AirAsia Food dan sudah siap meramaikan industri pesan antar makanan online di Indonesia.

Aplikasi dari AirAsia Food sendiri sudah bisa diunduh melalui Google Play Store untuk pengguna Android dan App Store untuk pengguna iOS

Akan tetapi AirAsia Food tidak akan langsung hadir di seluruh penjuru Indonesia melainkan mereka akan melakukan perluasan wilayah secara bertahap.

Baca Juga: Serial Manga Kinsou no Vermeil Resmi Dapatkan Adaptasi Anime

Wilayah pertama yang ditempati adalah Kota Tangerang, oleh karena itulah bagi pengguna yang beralamatkan di luar Tangerang mungkin tidak dapat menggunakan layanan ini.

AirAsia Food juga dengan berani mengatakan bahwa mereka memiliki satu kelebihan yang tak dimiliki oleh layanan antar pesan makanan online lainnya.

Hal ini diungkapkan oleh CEO AirAsia Group, Tony Fernandes yang menyebut bahwa merchant yang bergabung dengan layanan AirAsia Food tidak akan dibebani potongan kemitraan dengan harga yang tinggi.

Dari segi fitur dan fungsi layanan, AirAsia Food relatif sama dengan layanan pesan antar makanan online yang lain seperti Go-Food ataupun Shopee Food.

Baca Juga: Kondisi Jalan Milik Pemerintah Provinsi dari Blora ke Purwodadi dan Randublatung Miris Seperti Dianaktirikan

Dengan hadirnya AirAsia Food, pasar layanan pesan antar makanan online di Indonesia semakin ramai.

Tentu saja hal ini juga akan meningkatkan persaingan pasar antar sesama layanan pesan antar makanan online.

Meskipun baru masuk di pasar Indonesia pada tahun ini, sebenarnya AirAsia Food sudah eksis terlebih dahulu di negara Malaysia, Thailand, dan Singapura sejak Mei 2020 lalu.*

Editor: Joko Susanto

Tags

Artikel Terkait

Terkini

Resep Sup Tahu Korea, DIjamin Sukses Diet Anda

Sabtu, 1 Januari 2022 | 15:08 WIB
X