Harga dan Spesifikasi Vivo V23 5G, Smartphone dengan Fitur Bunglon yang Rilis Akhir Januari 2022

- Jumat, 21 Januari 2022 | 13:32 WIB
Vivo V23 5G akan segera dirilis. Ponsel pintar ini akan mengusung jaringan 5G yang siap memanjakanmu dengan dapur pacu yang cukup gahar. (GSM Arena)
Vivo V23 5G akan segera dirilis. Ponsel pintar ini akan mengusung jaringan 5G yang siap memanjakanmu dengan dapur pacu yang cukup gahar. (GSM Arena)

BLORA.SUARAMERDEKA.COM - Vivo akan merilis smartphone terbaru mereka yakni Vivo V23 5G pada akhir Januari 2022.

Vivo V23 5G adalah smartphone yang mempunyai fitur color changing, yakni bisa berubah warna layaknya bunglon.

Selain mengandalkan fitur bunglon ini, spesifikasi ponsel Vivo V23 5G pun terbilang ciamik.

Vivo V23 5G mengusung layar AMOLED berukuran 6,44 inci, resolusi Full HD+ atau 1080 x 2400 piksel, HDR 10+, dan refresh rate 90Hz.

Baca Juga: Dikalahkan Athletic Bilbao, Barcelona Tersingkir dari Copa Del Rey

smartphone ini membawa ukuran dimensi 157.2 x 72.42 x 7.39mm dan berat 179 gram.

Vivo V23 5G membawa kamera utama 64 MP, kamera ultrawide 8 MP, dan kamera makro 2 MP di bagian belakang.

Di bagian depan, Vivo V23 5G dibekali dua lensa yang terdiri dari kamera utama 44 MP dan kamera ultrawide 8 MP.

Soal mesin, Vivo V23 5G diperkuat chipset MediaTek Dimensity 920 yang dipasangkan dengan opsi penyimpanan 8GB/128GB dan 12GB/256GB.

Baca Juga: Diduga Rem Blong, Truk Tronton Sruduk Kendaraan Lain Didepannya dan Tewaskan 5 Orang di Balikpapan

Keduanya juga sudah menjalankan sistem operasi terbaru Android 12.

Vivo V23 5G dilengkapi dengan baterai berkapasitas 4.200mAh dengan fast charging 44W yang pastinya akan mendukung performanya.

fitur lain yang disematkan yaitu internet 5G, dual SIM, USB Type-C, dan sensor fingerprint di dalam layar.

Untuk harganya, Vivo V23 5G dengan RAM 8Gb dan ROM 128 GB dibanderol seharga Rp 5,8 jutaan.

Halaman:

Editor: Bondan Nugrahanto

Sumber: Berbagai Sumber

Tags

Artikel Terkait

Terkini

X