BLORA.SUARAMERDEKA.COM - Neymar akan absen saat Brazil bertemu Swiss. Neymar absen karena cedera pergelangan kaki saat menang 2-0 atas Serbia pada laga pembuka.
Juara dunia lima kali itu juga tidak akan diperkuat bek sayap Danilo yang juga cedera pergelangan kaki saat melawan Serbia. Itu jelas menjadi pukulan untuk misi juara Piala Dunia keenam ini.
Tetapi Brazil masih akan mengandalkan talenta-talenta barunya. Neymar sangat penting bagi Brazil dalam dua putaran final Piala Dunia sampai membuat pemain-pemain lainnya kehilangan sorotan.
Baca Juga: Dikalahkan Maroko 0-2, Fans Belgia Ngamuk Sejadi-jadinya di Brussel
Namun, baru-baru ini bakat-bakat muda Brazil menjadi sorotan. Termasuk Vinicius Jr dan Richarlison yang boleh dibilang menjadi dua pemain terbaik saat menang meyakinkan atas Serbia.
Pelatih Tite memiliki banyak opsi untuk pengganti Neymar. Rodrygo akan menjadi opsi pertama jika Tite memutuskan menggunakan sistem yang sama dengan empat pemain depan bersama Vinicius, Richarlison dan Raphinha.
Penyerang serba bisa berusia 21 tahun itu bermain dalam posisi Neymar dalam tiga pertandingan latihan Brasil di Turin sebelum Piala Dunia ini digelar.
Baca Juga: Jerman Masih Berpeluang ke-16 Besar, Setelah Berhasil Menahan Imbang Spanyol
Pilihan lainnya adalah memasangkan Fred dengan Casemiro untuk memperkuat lini tengah yang saat bersamaan memajukan posisi Lucas Paqueta sebagai playmaker.
Artikel Terkait
Terkait Kritik Piala Dunia 2022, Menlu Qatar: Berdakwah dari Kejauhan Bukanlah Solusi
Piala Dunia 2022: Senegal Permalukan Tuan Rumah Qatar 3-1
Piala Dunia 2022: Australia Kandaskan Perlawanan Tunisia 1-0
Link Live Streaming Piala Dunia Qatar 2022, Polandia vs Arab Saudi dan Argentina vs Meksiko
Mbappe Antar Prancis Lolos ke-16 Besar Piala Dunia