Ular Piton 5 Meter Gegerkan Warga Ngawen Blora, Hewan Ternak Banyak yang Dimangsa

- Rabu, 13 Juli 2022 | 19:11 WIB
Warga ngawen Blora Geger karena Ular Piton Panjang 5 Meter, Sampai Damkar Ikut Diterjunkan (IST)
Warga ngawen Blora Geger karena Ular Piton Panjang 5 Meter, Sampai Damkar Ikut Diterjunkan (IST)

BLORA.SUARAMERDEKA.COM - Warga Desa Semawur, Ngawen, dibuat geger dengan munculnya ular sepanjang 5 meter.

Hal itupun sampai mendatangkan petugas pemadam kebakaran (damkar) untuk mengevakuasi ular tersebut.

Pasalnya, warga menduga karena ular tersebut, banyak hewan ternak yang hilang misterius. Diduga dimangsa oleh ular tersebut.

Adapun ular itu berjenis Sanca Kembang atau piton. Petugas damkar Blora, Agus Suryono mengatakan, mendapat laporan dari perangkat desa setempat dengan adanya ular sepanjang 5 meter.

Baca Juga: Perbaikan Permanen Jembatan Penghubung Gembol - Ketringan Tunggu APBD 2023, Sekarang Diperbaiki Seadanya Dulu

"Tadi pagi sekira jam setengah 9 WIB ada salah satu perangkat desa Semawur, datang ke kantor melaporkan adanya ular.

Yang pertama sudah ditangkap, tapi ada laporan lagi dua yang belum," ucapnya, Selasa (12/7/2022).

Dikatakannya, hal ini dilaporkan karena memang ada beberapa warga ada yang melapor hewan ternaknya hilang, ayam dan bebek.

"Ini ada dua ekor, karena ini musim kawin jadi mereka ada di satu lubang. Lubang tersebut bukan hasil ular tersebut, namun dari saluran air," terangnya.

Ia mengimbau, bagi warga yang mendapati hal semacam ini untuk bisa dilaporkan kepada pihaknya.

"Tapi lebih baik di awasi dulu posisi ular dimana, karena tadi kita sempet mencari dulu," ungkapnya.***

Editor: Eko Wahyu Budi

Tags

Artikel Terkait

Terkini

Mengenal Lebih Dekat Laskar Jumat Berkah di Blora

Selasa, 21 Februari 2023 | 07:14 WIB

OJK Beri Rekomendasi Acuan ke TPKAD Blora

Kamis, 9 Februari 2023 | 19:39 WIB
X