BLORA.SUARAMERDEKA.COM - Kabupaten Blora kini resmi memiliki rumah sakit khusus ibu dan anak (RSIA). Rumah sakit itu sendiri diresmikan langsung oleh Bupati Arief Rohman, Sabtu (23/4/2022).
Diketahui, sebelumnya gedung yang kini berfungsi sebagai RSIA tersebut sempat mangkrak.
Karena mangkrak terlalu lama, gedung milik Nahdlatul Ulama (NU) tersebut kini difungsikan menjadi RSIA.
Adapun alamat lengkapnya yakni di Jalan Gadjah Mada nomer 11 A turut desa Turibang, Kecamatan Cepu, Kabupaten Blora.
Baca Juga: Memperingati Hari Kartini, TP PKK Blora Lakukan Ziarah Makam RA Kartini dan Pocut Meurah Intan
Peresmian dilakukan langsung oleh Bupati dengan pemotongan untaian bunga melati yang ada di pintu lobi rumah sakit dan dilanjutkan dengan penandatanganan batu prasasti.
Dalam kesempatan ini juga dilakukan penyerahan santunan untuk anak yatim piatu dari sejumlah panti asuhan yang ada di Kecamatan Cepu.
“Bismillahirrahmanirrahim, Rasanya seperti mimpi, bisa mengaktifkan kembali RS NU Cepu yang dahulu diresmikan Gus Dur, dan kini menjadi Rumah Sakit Ibu dan Anak (RSIA) NU Cakra Medika Cepu," ujar Arief.
Dikatakannya, ide pengaktifan ini bermula tahun lalu usai ziarah ke Jombang.
Artikel Terkait
Tarling di Desa Ledok, Bupati Blora Serahkan Bantuan Uang Jutaan untuk Masjid
Citra Blora Sebagai Daerah ‘Maling Kayu’ Terlihat dari Tugu Blandong, Dibangun Era Bupati Djoko Nugroho
Memperingati Hari Kartini, TP PKK Blora Lakukan Ziarah Makam RA Kartini dan Pocut Meurah Intan